• About
  • Contact
  • Submit Article

Istilah Kewirausahaan dan Entrepreneurship

 on Wednesday, October 5, 2016  

Istilah Kewirausahaan dan Entrepreneurship


1.       Pengertian Harafiah
Kewirausahaan berasal dari kata dasar wirausaha diberi awalan ke dan akhiran an yang bersifat membuat kata benda wirausaha mempunyai pengertian abstrak, yaitu hal-hal yang bersangkutan dengan wirausaha. Lebih lanjut bila wira diartikan sebagai berani dan usaha diartikan sebagai kegiatan bisnis yang komersial maupun yang non bisnis dan non komersial, maka kewirausahaan dapat diartikan sebagai hal-hal yang bersangkutan dengan keberanian seseorang untuk melaksanakan sesuatu kegiatan bisnis/non bisnis)cara mandiri).
2.       Menurut A. Pekerti(1999)
Dalam makalahnya yang dimuat pada jurnal P&T No. 9 Tahun 1999 menyatakan bahwa:
Kewirausahaan adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk mendirikan, mengelola, mengembangkan, dan melembagakan perusahaan miliknya sendiri. Kewirausahaan adalah tanggapan terhadap peluang usaha yang terungkap dalam seperangkat tindakan yang membuahkan hasil berupa organisasi yang melembaga, produktif, dan inovatif. Kewirausahaan bersangkutan dengan kemampuan seseorang untuk menciptakan lapangan pekerjaan bagi diri sendiri dan orang lain dengan berswadaya. Definisi ini mengandung arti bahwa setiap orang normal yang dapat menjadi wirausaha, asal mau dan mempunyai kesempatan untuk belajar berwirausaha.

3.       Menurut Hasil Simposium Nasional Kewirausahaan 7-8 Februari 1995 di Jakarta:
Kewirausahaan adalah kesatuan terpadu dari semnagat nilai-nilai dan prinsip serta sikap, kiat dan tindakan nyata yang sangat perlu, tepat dan unggul dalam menangani dan mengembangkan perusahaan atau kegiatan lain yang mengarah kepada pelayanan terbaik terhadap langganan dan pihak-pihak lain yang berkepentingan termasuk negara, masyarakat, dan bangsa.
Pengertian ini kemudian diakomodasi dan dimantapkan dalam Inpres No. 4 Tahun 1995 tentang Gerakan Nasional Memasyarakatkan dan Membudayakan Kewirausahaan, dengan kalimat:
“Kewirausahaan adalah semangat, sikap, perilaku dan kemampuan seseorang dalam menangani usaha dan kegiatan yang mengaraha pada upaya mencari, menciptakan, menerapkan cara kerja, teknologi dan poroduk baru dengan meningkatkan efisiensi dalam rangka memberikan pelayanan yang lebih baik dan/atau memeroleh keuntungan yang lebih besar.
4.       Pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship
Entrepreneurship menurut Edvardson, 1994 (dalam makalah Wahid Ciptono, 1999) adalah sebuah kata yang digunakan untuk menjelaskan perilaku-perilaku, pemikiran strategis dan berani mengambil resiko yang akan memberi hasil peluang bagi individu dan/atau organisasi.
(entrepreneurship is behavior that is dynamic, risk taking, reactive and growth oriented, Entrepreneurship is a person who is willing to take action to pursue opportunities others view as problem or threats.).;
Ciri-ciri seorang entrepreneur menurut Edvardson adalah sebagai berikut.
a.       Internal locus of control (memiliki ketetapan hati/sikap)
b.       High energy level (bersemangat tinggi)
c.       High need for achievement (motivasi beprestasi tinggi)
d.       Tolerance for ambiguity (dapat memahami perbedaan pendapat)
e.       Self confidence (percaya diri)
f.        Action oriented (berorientasi tindakan)

Intrapreneurship adalah pengembangan perilaku kewirausahaan dalam lingkup internal organisasi yang lebih besar (dalam bentuk perusahaan korporat). Intrapreneurship muncul karena kebutuhan perusahaan untuk mengembangkan Strategi Business Unit (SBU) dalam rangka meningkatkan competitive anvantagenya.


sumber:
Riani, A. L. dkk. 2006. DASAR-DASAR KEWIRAUSAHAAN. Surakarta: UNS Press.

Istilah Kewirausahaan dan Entrepreneurship 4.5 5 Unknown Wednesday, October 5, 2016 Istilah Kewirausahaan dan Entrepreneurship Istilah Kewirausahaan dan Entrepreneurship 1.        Pengertian Harafiah Kewirausahaan berasal dari kata dasar wirausaha diberi awala...


No comments:

Post a Comment

Kami mengharapkan saran maupun kritik yang membangun blog kami. Dilarang SARA dan kata-kata yang tidak pantas :)

Kuingin Baca